DASAR JURNALISTIK

Berita harus/ seharusnya besih dari kata-kata mubazir
Kata mubazir : makna tersebut tidak berubah bila kata tersebut dihilangkan.
Misalnya :
-          Rektor UIN Suska Riau Prof. Dr. H Nazir Karim, M. A, mengatakan, bahwa UIN akan menaikan biaya KKN.
-          Andi telah diwisuda minggu yang lalu.
-          Rahmat diundang untuk menghadiri seminar.
-          Kata pada
-          kata merupakan
-          Penggunaan kata banyak didepan kata depan
Seperti :
Banyak rumah-rumah

Menjernihkan Kalimat Rancu
Rancu = kontaminasi
Jelas dan tidak bias
Rancu juga dikarenakan membuat tanda baca di depan. Contah:
Ratusan Mahasiswa UIN Suska Riau demo di Mapolda Riau, menuntut empat temannya yang ditangkap polisi dibebaskan, Rabu,(23/03).
Menjadi:
Ratusan Mahasiswa UIN Suska Riau, Rabu(23/03) demo di Mapolda Riau. Mereka menuntut temannya yang ditangkap polisi, senin (21/03) lalu, dibebaskan.

Penulisan Bahasa Daerah, Bahasa Asing dan Bahasa Prokem
Aturannya:
-          Setiap penulisan Bahasa Daerah, Asing dan Prokem ditulis miring.
Ini dikarenakan pembaca yang heterogen
-          Dijelaskan maknanya dalam kurung (?)
Ini disebabkan agar memperkuat kalimat dan untuk mempersingkat kalimat.
Tidak semua kata asing dimiringkan yaitu salah satunya kata-kata lembaga

Penulisan Singkatan dan Istilah Teknis
Alasan media untuk membuat singkatan
-          Menghemat tempat.
  Singakatan
Jelaskan kepanjangannya dalam kurung
Contoh:
RDP ( rapat dengar pendapat)
DPRD ( Dewan Perwakilan Rakyat Daerah )
Kata yang memilki jumlah singkatan tidak sesuai dengan kepanjangan singkatannya kapital pada huruf awal saja.
Contoh : UIN Suska.
Istilah teknis
Jelaskan maknanya dalam kurung.

Penulisan Jabatan dan Gelar Akademik
Contoh :
-          Rektor Universitas Riau Prof Dr Ashaluddin, M A
-          Kapolda Riau Brigjen Drs Bambang Suhardi
-          Gubernur Riau H M Rusli Zainal
-          Ketua DPRD Riau H Johar Firdaus
-          Anggota DPRD Pekanbaru Desminto
Aturan penulisan sebutkan/ tuliskan terlebih dahulu jabatan baru nama.
Pejabat publik tidak perlu ditulis gelarnya, lain halnya dengan pejabat akademis seperti contoh di atas.
Pada judul berita jangan tulis gelarnya.
Cth:
-          Pengamat Pendidikan  Prof Dr H Isjoni menjelaskan...
-          Pengamat Politik Drs Andi Yusran, M A
By. Andika Wiguna/ Sumber: Hasan Basril

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. ANDIKA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger